Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh😊
Bismillahirrahmanirrahim
Hallo sobat.
Sore-sore gini asyiknya ngapain ya… Gimana kalo kita belajar bahasa inggris aja. Oke gak…? Daripada nonton TV atau ngerumpi, kan mending belajar bahasa inggris aja. Manfaatnya banyak buat masa depan kita. Tenang aja kita belajarnya santai kok.. Dan materi yang akan kita bahas juga gak sulit-sulit amat..
Oke, kali ini kita akan belajar mengenai salah satu jenis text atau genre of text, yaitu Hortatory Exposition Text.. Exposition??? kok sama dengan Analytical Exposition??? Ya, 2 jenis text ini memang ada kesamaan, yaitu sama-sama termasuk dalam argumentative essay, atau text argumentative. Lalu bedanya apa dengan analytical exposition..?
Baik, saya akan jelaskan. Hortatory Exposition adalah text yang menyampaikan sebuah pendapat, kemudian diikuti dengan alasan-alasannya (arguments) dan diakhiri dengan saran (recomendation). Jadi intinya text ini adalah sebuah text yang menyampaikan sebuah saran agar pembaca melakukan atau tidak melakukan suatu hal.
Berbeda dengan Analytical Exposition yang hanya menyampaikan sebuah pendapat, yang kemudian diikuti alasan-alasannya dan diakhiri dengan pengulangan pendapat (reiteration).
Gimana, sudah ada gambaran kan tentang jenis text yang satu ini???
Tapi, saya kali ini hanya membahas jenis text ini secara singkat. Jika ingin referensi lebih detailnya bisa baca postingan berikut :
Hortatory Exposition Text (Materi Dan Contoh)
Hortatory Exposition Text; Definition, Purposes, Generic Structures, Language Features
Kali ini saya hanya ingin membagikan contoh Hortatory Exposition Text. Karena semakin banyak kita membaca contohnya kita akan semakin mudah memahaminya.
Oke langsung saja berikut Contoh Hortatory Exposition Text beserta terjemahannya yang berjudul “The Use of English”. Silahkan dibaca dan dipelajari..
Example of Hortatory Exposition about Using English
The Important of Using English in Daily Life
No matter how many your books, it is not much help, unless you use it. Many of us are dismayed about the quality of our education, which is not commensurate with the high cost spent on school fees. It is away below our expectations if we compare our graduates with those who studied overseas, especially concerning the mastery of English. It is important to know that most of employments require competence in English, for office work and correspondence. Government officials, speakers, writers and observers use a lot of English.
Then the important thing is to use English as a medium in schools so that we can compete with graduates from abroad. All students have studied English since they are in junior high school. Even some of them had been introduced with English when they were in elementary school. However, lots of graduates have less English skills. Learning English is difficult but it is more difficult to customize us with it.
Then it will be beneficial to have TV films in English like in Singapore. It will help to increase our graduates competence in English.
(Adapted from: thejakartapost.com/news/2000/05/06/)
Terjemahan
Pentingnya Menggunakan Bahasa Inggris dalam Kehidupan Sehari-hari
Tidak peduli berapa banyak buku Anda, tidak banyak membantu, kecuali jika Anda menggunakannya. Banyak dari kita kecewa dengan kualitas pendidikan kita, yang tidak sepadan dengan biaya tinggi yang dikeluarkan untuk biaya sekolah. Jauh di bawah harapan kita jika kita membandingkan lulusan kita dengan mereka yang belajar di luar negeri, terutama mengenai penguasaan bahasa Inggris. Penting untuk diketahui bahwa sebagian besar pekerjaan memerlukan kompetensi dalam bahasa Inggris, untuk pekerjaan kantor dan korespondensi. Pejabat pemerintah, pembicara, penulis dan pengamat menggunakan banyak bahasa Inggris.
Maka yang terpenting adalah menggunakan bahasa Inggris sebagai media di sekolah sehingga kita bisa bersaing dengan lulusan dari luar negeri. Semua siswa telah belajar bahasa Inggris sejak mereka duduk di bangku SMP. Bahkan beberapa di antaranya pernah diperkenalkan dengan bahasa Inggris saat mereka duduk di bangku sekolah dasar. Namun, banyak lulusan memiliki kemampuan bahasa Inggris kurang. Belajar bahasa Inggris itu sulit tapi lebih sulit untuk menyesuaikan kita dengan itu.
Maka akan bermanfaat untuk memiliki film TV dalam bahasa Inggris seperti di Singapura. Ini akan membantu meningkatkan kompetensi lulusan kita dalam bahasa Inggris.
Baca juga Hortatory Exposition Text : Definition, Purposes, Generic Structures, Language Features
Demikianlah pembahasan tentang contoh Hortatory Exposition Text dan terjemahannya kali ini. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semua khusunya dalam memahami dan membuat/menulis text ini sebagai sebuah text yang wajib dikuasai oleh siswa siswi SMA/MA. Sekian dan Terimakasih atas kunjungannya. See you next time..
Thank you for visiting our site. We were delighted to have you come to this site. I hope you enjoy this site and feel happy everytime. Don't forget to visit this site next time..
Leave a Reply